KPB BIONIC atau Kelompok Pengamat Burung BIONIC FMIPA UNY, disitulah saya menemukan keluarga baru. Pada dasarnya bionic adalah kelompok pengamat burung di UNY yang sudah banyak mempunyai penghargaan-penghargaan dalam dunia perburungan, hehe...Pada dasarnya bionic lebih banyak keluar kampus untuk mengidentifikasi bermacam-macam jenis burung yang tentunya banyak diantaranya yang belum saya ketahui jenisnya, menelusuri hutan, tepian pantai, kampus, sungai, pedesaan, adalah agenda pasti yang dilakukan bionic ketika tengah melakukan pengamatan burung. Mungkin terbesit sebuah pertanyaan, mengapa burung?? karena burung indah , hhehe....indah disini menurut saya burung adalah salah satu ciptaan ALLAH yang diberikan begitu banyak kelebihan, bukan hanya dari suara, perilaku, namun juga bulu yang melindunginya, hal yang paling saya sukai ketika espedisi bionic adalah ketika menemukan burung yang jarang dilihat oleh orang lain, karena mungkin habitatnya jauh dari permukiman penduduk, dengan keunikan warna, dan perilaku yang dimiliki. Ketika lelah menaiki dan menuruni bukit melewati sungai, bebatuan licin, turunan terjal, namun semua itu terhapuskan ketika menemukan burung dengan segala keunikan dan pesonanya.
![]() |
![]() |
Dari gelatik banyak agenda agenda bionic yang saya ikuti hampir setiap bulannya, dan menjadikan saya akrab dengan alam, karena dari alam kita banyak mendapatkan pengetahuan baru, dari alam kita akan memperoleh banyak pengalaman, mungkin kalian bertanya mengapa hanya mengamati, mengapa tak menangkapnya? karena burung adalah makhluk hidup yang mempunyai hak untuk hidup bebas di alam, biarkanlah burung-burung tersebut hidup damai di habitatnya, supaya kelak anak cucu kita nantinya masih dapat melihat berbagai macam spesies burung yang masih ada saat ini.Biarlah burung-burung dapat terbang bebas di alam menyusuri langit biru, bukankah mejaga kelestarian alam adalah tugas kita sebagai generasi muda, termasuk kelestarian burung-burung. Kepedulian di hari ini, Kelestarian di masa depan !! Hari ini peduli, Masa depan lestari !!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar